Rabu, 03 Desember 2014

Welcome Back My Blog


Sudah lama juga tidak melonggok ke Blog-ku ini.., baru di buka lagi pas kemarin kudu kasih workshop about internet sehat ke anak-anak SD, dan bagaimana cara kita membuat WEB serta menulis di BLOG.

Dan inilah sepenggal kisah workshop kemarin…

Ternyata menarik juga bisa berbagi dengan adik-adik SD. Padahal aku juga ada keponakan yang masih kelas 4 SDN di Bekasi. Bermodalkan PD (alias “Modal Nekat”) dan juga modal kepintaran ku dalam menggunakan Internet.. (sombong dikit gack apalah yaa), join juga dah gw di workshop itu.. pasti ada yang nanya, sebagai apa loe disitu? Bahasa Kerennya gw sebagai MC alias tukang ngemeng.. wakwakwakwak

Ya.. kalo namanya FACEBOOK..., TWITTER-lah..  mereka sudah punya dan sudah sering mendengar, pokoknya SOSMED dech.., ooh iya sama 1 lagi, GAME ONLINE…,ini ni yang paling gile…. kalo GAME ONLINE.. mereka udah paling canggih..., gw aja kaga ngerti tuch game online kecuali “GET RICH” ama “HAYDAY”  hehehehehe :p

Memang yaa kalo yang namanya GAMES itu cepet banget nularinnya… kaya GET RICH tuh.. jaman dulu waktu masih kecil kita nyebutnya monopoli…, tapi monopoli jaman sekarang udah ONLINE broooo….  Disitulah canggihnya dunia teknologi...  makanya kita kudu harus lebih pinter berteknologi.. jangan GAPTEK alias Gagal Teknologi… 

Semua hal bisa dipelajari asalkan kita mau untuk belajar dan berkembang. Jika kita tidak berorientasi dan tidak berkembang, kita akan kemakan oleh jaman. Begitu juga dalam hal berbisnis.., contohnya salah satu produk DONUT yang dulu banyak sekali penggemarnya (inisialnya: DD), kalo makan Donut itu rasanya udah orang kaya dah…, dan satu-satunya donut yang enak pada saat jaman itu. Kemudian berjalannya perkembangan jaman, muncullah rival nya (inisial JC)…, kalo mau jujur…, JC ini lebih bervariatif dan membuat sesuatu yang baru dengan donut.., so.., berpalinglah pelanggan DD ke JC. Bagusnya sekarang ini sich kalo diperhatikan beberapa toko DD sudah mulai bervariatif dan membuat terobosan untuk anak muda agar lebih nyaman nongkrong di DD. Jika mereka tetap bertahan dengan system lama mereka, maka jangan menyesal, pasti anda akan TUTUP KARUNG alias BANGKRUT.

Contoh bisnis donut DD dan JC ini bisa dijadikan pembelajaran juga dalam hal mengikuti jaman teknologi. Dari semua itu, aku belajar banyak untuk memulai berbisnis dengan yang  namanya Organizer dan Asuransi. 

Bisnis Organizer sangat banyak di pasaran.., tetapi yang bisa membedakan mereka adalah bagaimana sich organizer dapat mengkordinasikan dan memberikan ide-ide bagus untuk klient, sehingga klient mereka puas. So, berarti kita harus lebih banyak pengetahuannya, jangan TULALIT, apalagi GAPTEK.

Wahh udah banyak juga nich ngalur ngidulnya.., back again to workshop dengan anak-anak SD…, saat aku perhatikan, mereka itu pinter-pinter looh bahkan mungkin lebih pinter anaknya daripada orangtuanya .., tapi dalam hal menggunakan internet yaa…

Ada satu kelompok membuat kelompoknya dengan nama PEMBERANTAS KORUPSI. Hebat bukan? Ini baru namanya NEXT Generations. Mereka sudah punya pemikiran yang bagus dan bermanfaat untuk Negara. Dan yang lebih hebatnya mereka juga menciptakan lagu yel-yel mereka tentang pemberantas korupsi.. Kaya Ghostbuster gitu dah…

Trus mereka sudah punya ide bagaimana membuat blog dan web untuk pemberantas korupsi.., mereka juga mau buat ruang komunikasi sharing… its sooo amazing man… anak SD loohh.. tapi mereka hebat-hebat.., lalu bagaimana dengan kita sebagai orangtua dan guru? Apakah kita ketinggalan jaman? Atau sebetulnya kita ini yang malas dan tidak terlalu peduli dengan perkembangan jaman? Atau excuses nich biasanya yang sering gw denger dari emak-emak reog.. “kan kita udah tua juga capek otaknya..” .  ini niii. Kalo yang kaya begini emak-emaknya.. berarti emak-emaknya tidak revormasi mental…, ini udah jaman JOKOWI buuu.., engga tua.. engga muda… kita kudu pinter, jangan mau dijajah terus. Keberhasilan seorang anak adalah kebanggan orangtua. Jika ingin anaknya berhasil, maka orangtua pun harus ikut support ambil bagian (kaya gw udah jadi orangtua saja..)

So, terima kasih juga untuk adik-adik yang cute-cute.., so many thanks untuk pengalaman kita 3 hari kemarin. You’re the best. And thanks kepada team specialy Pak E (RHS alias rahasia namanya).  Semoga pengalaman kemarin bisa membuahkan hasil yang baik dan juga berguna untuk Negara kita Indonesia.

Salam 2000.


Rabu, 18 Juni 2014

Ku Tak Akan Menyerah



Jangan menyerah, mesti semua terlihat sulit dan berat.
Meski terlihat tidak mungkin..., Jangan pernah MENYERAH.
Menyerah adalah cara pasti untuk GAGAL.
Kita bisa bilang dengan seribu alasan, tetapi menyerah merupakan KEGAGALAN yang pasti.
Jangan menyerah, sebab kita akan menemukan caranya.
Jangan menyerah, sebab kita layak untuk jadi pemenang.
Jangan menyerah, sebab Tuhan punya rencana yang indah.

Jika kita belum tahu caranya, maka cari tahu caranya agar kita bertahan dan melanjutkan berjuang, maka kesuksesan akan datang.
Jangan berkata TIDAK MUNGKIN, karena itu adalah pikiran negatif.., ubahlah menjadi positif mindset, maka pikiran kita akan terbuka untuk mencari tahu bagaimana caranya.

Jangan menyerah..., fokuslah pada mimpi kita.
Seperti di film 5 cm..., taruhlah mimpi kita hanya 5 cm dari arah mata kita, maka kita akan menggapainya.

Beranilah mengambil keputusan..,
KITA tidak akan pernah SUKSES jika kita berada di ZONA NYAMAN.

Semua kutipan motivasi diatas, sedang aku jalanin.
Aku berdoa, berjuang, bertahan dan bersyukur.
Aku melepaskan ZONA NYAMAN ku dan akan ku gapai mimpi-mimpi ku.
Tidak semua jalan yang mudah.., tidak semua jalan mulus..., tetapi pasti akan menemukan jalan yang baik jika berusaha semaksimal mungkin.

Memang terlihat sangatlah sulit dan berat.., jika ingin SUKSES harus bayar harga..., jadi nikmatilah semua perjalanan yang dilalui. Pasti akan menemukan pintu keluarnya, yaitu SUKSES.

Saat ini aku masih melalui jalan yang berliku-liku dan tajam, tetapi aku yakin pasti akan ku temukan jalan yang indah dengan pemadangan yang tidak dapat kita nikmati jika kita tidak berusaha menggapainya.

Terima kasih untuk suamiku yang selalu menjadi kompas hidup bagiku, selalu menjadi motivatorku, selalu menjadi senjata yang ampuh untuk menghadapi masalah, selalu menjadi sahabat bagiku, selalu menjadi leaderku.

Terima kasih untuk My Good Leader in my Bisnis, Terima kasih untuk Teman-teman team aku.., Terima kasih untuk semua saudara yang selalu memberikan support.
Aku yakin bahwa AKU BISA, dan AKU PASTI BERHASIL.

Waktu ku bukanlah waktu Tuhan. Tetapi ku yakin waktu Tuhan yang terbaik, asal kita mau dibentuk. Dan inilah aku Tuhan, bentuklah aku sesuai kehendakMu. Akan ku gapai mimpiku dan akan ku coba semua hal yang bisa ku coba. Karena AKU BISA dan AKU PASTI BERHASIL

Terima kasih Tuhan, ku puji Engkau selalu..., karena KAU berdiri disampingku menuntunku menuju SUKSES.

Lagu dibawah ini, adalah salah satu lagu favorite, disaat aku down, disaat aku sedih, dengarkan lagu ini dan bangkitlah..gapailah mimpi..., semua ada waktunya, ada waktu kita menabur, ada waktu kita menuai. Kerjakan bagian kita, dan Tuhan akan mengerjakan bagianNya.

 







 
Spirit Carries On Blogger Template by Ipietoon Blogger Template